5 Hal Penting Yang Harus Diketahui Pemilik Laptop

5 Hal Penting Yang Harus Diketahui Pemilik Laptop

Hal Penting Yang Harus di Lakukan Untuk Memelihara Laptop

5 Hal Penting Yang Harus Diketahui Pemilik Laptop – Memelihara laptop Anda berarti lebih dari sekedar menyimpannya dalam tas dan menyelipkannya di lemari/ meja setiap malam. Ternyata laptop kita perlu perawatan yang lebih dari itu. Walaupun demikian, bukan berarti hal tersebut adalah suatu yang rumit. Hanya saja kita perlu secara berkala melakukannya dengan beberapa peralatan bantu yang sesuai.

Berikut ini adalah 5 Tips yang bisa dijadikan panduan untuk semua pemilik laptop :

1) Hindarkan laptop sebisa mungkin dari segala debu

Debu adalah musuh laptop, karena dapat menjadi cikal-bakal kerusakan dengan cara masuk dalam chassis dan menimbulkan risiko penyumbatan kipas dan overheating komponen laptop Anda.

Ada beberapa langkah sederhana yang dapat Anda ambil untuk mengurangi kemungkinan debu masuk ke laptop. Yang paling mudah adalah dengan selalu menaruh laptop di tas/ softcase jika tidak digunakan. Jikapun tetap ada debu yang masuk, Anda bisa membeli penyedot debu khusus laptop, bisa juga dibeli disini vacum cleaner mini. Jika masih membandel, silahkan bawa laptop Anda kesini sodagar jasa service untuk dilakukan pembersihan oleh teknisi profesional.

2) Gunakan bahan pembersih yang tepat

Beberapa pemilik laptop menggunakan pembersih rumah tangga untuk memberikan laptop mereka kemilau segar, tapi itu sangat berisiko merusak laptop. Pembersih rumah tangga standar dapat merusak dan berbahaya untuk LED yang sensitif dan casing laptop juga.

Gunakan LCD Cleaner khusus laptop yang bisa didapat disini.

3) Jagalah laptop Anda agar tetap sejuk suhunya

hal penting untuk pemilik laptop berikutnya adalah, Sewajarnya laptop digunakan dalam rentang suhu/ temperatur yang tertentu dan cenderung sejuk. Pada dasarnya laptop sensitif terhadap peningkatan suhu  yang tidak wajar. Resiko kerusakan akibat suhu yang tinggi biasanya akan mengenai komponen processor, chipset, mainboard dan resiko mati total atau restart ulang yang lebih jauh dapat merusak harddisk.

Alangkah lebih baik Anda menggunakan Cooling fan untuk menjaga suhu laptop. Bisa juga menggunakan meja laptop portable yang sudah dilengkapi extra cooling fan jika Anda menggunakan laptop di tempat tidur. Untuk membelinya bisa dilihat disini Cooling pad murah.

4) Berhati-hatilah dalam menggunakan konektor-konektor yang ada di Laptop

Seringkali kita menggunakan konektor-konektor yang ada di laptop. Dan terkadang kita menggunakan dengan ceroboh seperti konektor USB, LAN, VGA, Audio, WiFi dll. Proses colok-cabut dilakukan dengan tergesa-gesa menyebabkan konektor-konektor tersebut aus atau rusak.

Jika mengalami kerusakan silahkan hubungi Service laptop terpercaya.

5) Mohon jangan merokok!

Di dalam Memelihara laptop, Jika Anda merokok di dekat laptop Anda, laptoppun akan menghirup bahan kimia sama halnya yang Anda lakukan, dan itu juga memperburuk ‘kesehatan’ laptop.

Seiring waktu dengan asap berbahaya dari rokok bisa menyumbat jeroan laptop Anda. Ini hampir sama cepatnya menyebabkan kerusakan seperti debu, sehingga demi laptop Anda, dan kesehatan Anda sendiri, hentikan kebiasaan tersebut!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp
1

Main Menu